Alim Pria merasa segan ketika bertemu dengan wanita berhijab, mereka akan berpikir bahwa wanita yang seperti itu pasti mengharagi sesama, bisa di lihat dari pakaiannya yang sangat di jaga menggambarkan bahwa ia sangat menghargai dirinya sendiri, itu sudah dapat memberikan gambaran bahwa ia juga seorang yang menghargai orang lain.
Pria akan sangat menghormati wanita yang seperti itu, bahkan imajinasi nakal pria tak mampu mereka terapkan karena ketakutan mereka, jika ia berbuat seperti itu ia takut akan di doakan keburukan bagi diri nya.
Ukh.. tahu kah kamu bahwa, sesuatu yang paling berharga di dunia ini bagi seorang pria adalah wanita, maka wajar jika seorang lelaki normal ketika melihat wanita yang berbadan seksi (terbuka auratnya) mereka memiliki imajinasi yang bermacam-macam. Ketika imajinasi itu muncul, di situlah berlaku pikiran menghasilkan tindakan .
Jika ditanya, Semua Lelaki menginginkan seorang wanita yang mampu menghargai dirinya sendiri, tentu dengan cara menutup auratnya dengan baik. Memang kita sering mendengar bahwa wanita seksi, bohay, aurat terbuka dimana-mana menjadi faforit pria. Tetapi hukum itu berlaku bagi pria yang ingin mencari pacar , hanya untuk dimanfaatkan untuk memuaskan nafsu belaka. namun jika kita berbicara tentang seorang pria yang mencari istri, pastilah semua pria menginginkan wanita yang baik, yang mampu menjaga dirinya dan suatu saat mendidik anak-anak mereka.
ukh... saya sering menjumpai kawan-kawan muslimah yang tidak berhijab, ketika di tanya tentang hijab. mereka selalu beralasan untuk menunggu hidayah datang dari allah SWT, atau mereka beralasan akhlaknya belum baik dan belum pantas untuk berhijab. padahal akhlak dan hijab adalah sesuatu hal yang sangat berbeda .Berjilbab adalah murni perintah Allah; wajib untuk wanita muslim yang telah baligh tanpa memandang akhlaknya baik atau buruk. Di lain hal, akhlak adalah budi pekerti yang bergantung pada pribadi masing-masing. Jika seorang wanita berjilbab melakukan dosa atau pelanggaran, itu bukan karena jilbabnya, melainkan karena akhlaknya. Yang berjilbab belum tentu berakhlak mulia, tapi yang berakhlak mulia pasti berjilbab
Comments